Sensor Kamera

Sensor kamera yang dibuat sangat sederhana, hanya cukup 1 menit untuk penyettingannya. Didukung fitur AI memungkinkan untuk deteksi produk dalam kondisi berbagai pencahayaan dan posisi yang tidak fix. Kini mendeteksi differensiasi produk OK/NG menjadi mudah dan stabil.

Unduh Katalog

Daftar Produk

Seri IV3 - Sensor Kamera dengan Fungsi AI

Berbeda dari model konvensional, Vision Sensor Seri IV3 dengan Fungsi AI dapat menentukan secara otomatis kondisi gambar untuk digunakan sebagai pengecekan keberadaan dan perbedaan suatu objek. Pemasangan dan pengoperasiannya mudah, cukup tentukan fokus area dan daftarkan minimal satu gambar OK dan gambar NG. Tidak diperlukan pengetahuan khusus atau waktu yang banyak dalam persiapannya. Dengan desain all-in-one yang mencakup lensa dan pencahayaan memungkinkan finalisasi hasil deteksi secara cepat tanpa terpengaruh efek cahaya lingkungan. Operasi pengaturan dilakukan dengan menggunakan amplifier kecil dengan CPU berkinerja tinggi dan dapat menghilangkan kebutuhan akan PC berkinerja tinggi. Kepala sensor yang sangat ringkas dapat mendukung rentang jarak pemasangan yang luas dari 50 hingga 3000 mm dan area tampilan maksimum 2730 x 2044 mm memungkinkan pendeteksian dari sudut yang sangat lebar serta cocok untuk beragam aplikasi.

Katalog Harga

Seri IV2 - Sensor Visi dengan Kecerdasan Buatan Bawaan

Raihlah stabilitas tak tertandingi dengan memanfaatkan algoritme kecerdasan buatan yang intuitif. Pemahaman tentang pemrograman visi tidak diperlukan untuk mencapai hasil yang stabil.

Katalog Harga

Seri IV - Sensor Visi

Aplikasi sulit yang sebelumnya membutuhkan beberapa sensor fotoelektrik atau sensor proximity konvensional sekarang dapat diatasi dengan mudah dan dengan biaya murah dengan satu sensor visi Seri IV.

Katalog Harga